Jumat, 22 Agustus 2014

7 Keistimewaan Bumi Palestina


palestina
keindahan Kota Palestina

PALESTINA memiliki kedudukan istimewa di lubuk hati setiap muslim. Palestina adalah tanah suci yang diberkahi sebagaimana disebutkan dalam Al Quran: 

Artinya: “Maha Suci Allah, yang telah memperjalankan hamba-Nya pada suatu malam dari Al-Masjidil Haram ke Al-Masjidil Aqsha yang telah Kami berkahi sekelilingnya agar Kami perlihatkan kepadanya sebagian tanda-tanda kebesaran Kami. Sesungguhnya Dia adalah Maha Mendengar lagi Maha Melihat.” (QS. Al Isra:1)  

Di sana terdapat Masjid Al Aqsa yang bagi umat Islam memiliki beberapa keistimewaan:

1. Kiblat pertama umat Islam

2. Masjid kedua yang dibangun di muka bumi seperti dinyatakan di dalam hadits

3. Satu dari tiga masjid yang memiliki kedudukan penting dalam Islam.

Rasulullah saw. Juga bersabda: ” Shalat di masjid al-haram lebih utama seratus ribu kali lipat dibandingkan shalat di masjid lainnya, dan shalat dimasjidku (Masjid Nabawi) lebih utama seribu kali lipat (dibanding shalat di masjid lainnya) dan shalat di masjid baitul maqdis (masjid al-Aqsha) lebih utama limaratus kali lipat (dibanding shalat di masjid lainnya)”. [diriwayatkan oleh at Thahawi]

Dari Abu Hurairah ra. Rasulullah saw. Bersabda: ”Tidak dianjurkan untuk melakukan perjalanan kecuali menuju tiga masjid: masjid al-Haram, masjidku ini (masjid Nabawi) dan masjid al-Aqsha”.[diriwayatkan oleh Bukhari dan Muslim]

4. Palestina adalah
terminal akhir dari perjalanan Isra Nabi Muhammad saw. Dan sekaligus titik awal Mi’rajnya kelangit untuk menerima perintah shalat lima waktu, seperti telah disebutkan dalam surat al-Isra ayat 1 diatas.

menjelaskan isi tentang masjidil al-aqso
Surah Al-Isra ayat 1


5. Negeri para Nabi, dimana banyak nabi-nabi dilahirkan, hidup dan dimakamkan disana, seperti Nabi Ibrahim, Ishak, Sulaiman, Musa, Daud dll.

6. Palestina juga adalah Negeri tempat dikumpulkan dan dihidupkan kembali semua umat manusia, dari sejak Nabi Adam hingga generasi akhir zaman. Tempat domisilinya Darul Islam. Orang yang teguh untuk tetap tinggal disana karena Allah, bagai seorang mujahid yang berjihad di jalan-Nya.

7. Pusat berkumpulnya generasi kedua dari kelompok yang ditolong Allah sampai hari Kiamat.


Untuk info lebih lanjut bisa dateng ke kantor kami:
Gedung twink lt.3
Jl. Kapten P. Tendean No. 82
Mampang Prapatan Jakarta Selatan.
DKI Jakarta 12790
Mobile (Asiah) : 083879418147
Email : asiahcholila@gmail.com

Kamis, 21 Agustus 2014

KOTA BERSEJARAH DAN KUNO

KOTA KUNO DAN BERSEJARAH PALESTINA

 

ini salah satu gedung-gedung yg bersejarah di palaestina, walaupun sudah kuno dan sudah bersejarah, tapi gedung-gedung ini masih terawat dan masih banyak pegunjung yang datang ke tempat ini


dan kuno di palestina
kota bersejarah di Palestina

 

Jenin, Kota Tua di Palestina 


bersejarah
ini dia Jenin yang berada di Palestina


Di kota tua ini, pengunjung dapat menikmati udara segar nan sejuk, terutama sekali pada saat sang fajar mulai terbit. Alunan musik lokal serta lantunan Adzan akan menambah suasana indah di sepanjang bukit ini. Ini merupakan momen terindah jika Anda berkesempatan untuk mengunjungi wilayah ini yang tenang dan damai, terutama di waktu subuh. Namun, kota ini telah ditetapkan sebagai zona hitam sejak terjadinya serangan besar-besaran yang dilakukan oleh pasukan Israel pada tahun 2012 silam.


Kawasan Khusus Bersepeda dan Mendaki Bukit 


mendaki dengan sepeda
mendaki bukit dengan bersepeda

Kawasan ini terletak di sebuah pedesaan yang bernama Fara'a dan Aqraba. Sebuah perkampungan kecil yang saat ini sudah membuka diri sebagai tujuan destinasi wisata bagi turis mancanegara. Di wilayah Utara Tepi Barat ini terdapat perbukitan subur serta indahnya hamparan padang pasir Judaen yang terletak di sebelah selatan kota kuno seperti Yerikho dan Bethlehem yang dikenal sebagai tempat berkelananya Nabi Ibrahim AS dan Nabi Isa AS.


Hammam ash-Shifa, Nablus

kota kuno di palestin
Hammam Ash-Shifa

Tempat ini menyediakan beberapa tempat pemandian air hangat, air dingin bahkan pemandian air uap secara tradisional yang mampu mengusir lelah bagi para pengunjung. Di tempat ini pula, para pengunjung juga disediakan tempat layanan pijat oleh para pelayan hotel yang ramah.

Selain itu, para pengunjung juga dapat menikmati teh tradisional, manisan serta sisha yang dihiasi dengan lantunan musik arab lokal.


      Istana Hisham, Jericho

Istana Hisham
Istana Hisham, Jericho
 
Istana kuno ini terletak di hamparan padang pasir Jericho, Tepi Barat. Para pengunjung dapat mengunjungi tempat ini ketika menjelang musim panas. Di malam hari, para pengunjung dapat melihat para pengendara sepeda menghiasi jalanan sambil menikmati daging bakar khas masyarakat setempat.




Pasar Tradisional di Hebron

Hebron tempat berdagang
salah satu pedagang di Hebron

Jalan menuju kota kuno ini diapit oleh pintu gerbang utama yang sempit. Di kawasan ini para pengunjung dapat melihat berbagai jenis pakaian serta kerajinan tangan tradisional seperti syal yang diproduksi oleh pabrik Keffiyeh yang hanya satu-satunya pabrik yang tersisa di Tepi Barat.

TEMPAT-TEMPAT KUNO DI PALESTINA


 TEMPAT-TEMPAT KUNO YANG DI MILIKI PALESTINA

 

palestin
contoh tempat kuno yang di Palestin

 Meski tak pernah sepi dari pemberitaan tentang perang, Palestina tak lupa mempromosikan potensi wisata negaranya. Negara Palestina bidang pariwisata dan sejarah kuno menunjukkan beragam keindahan alam dan warisan budaya negara itu.

Beberapa tahun terakhir, otoritas Palestina telah membuka hotel dan resor mewah di sepanjang bibir pantai di Tepi Barat. Hal ini akan memudahkan para turis lokal maupun asing untuk berziarah ke Ramallah dan Bethlehem, dan berdampak pada perputaran ekonomi masyarakat setempat.

ini adalah sebagian tempat temapt wisata yang dimiliki oleh palestina sebagiannya adalah:

 Kota Sebastia Kuno 

 

sebatia kuno palestina
salah satu tempat kuno yg berada di palestina yaitu Sebastia Kuno


 Sebuah kota kuno yang terletak sekitar 12 KM dari arah Barat Laut kota Nablus, Tepi Barat dengan penduduk yang berjumlah sekitar 4.500 jiwa ini telah menyisakan sisa peradaban dunia tentang sisa reruntuhan bangunan kuno.

Keindahan kota kuno ini diapit oleh dua menara Hellenic sisa reruntuhan Istana Samaria dan sisa reruntuhan dari gereja Bizantium, menjadikan kota ini sebagai pusat destinasi wisata sejarah yang sangat menarik. Di sini, para pengunjung dapat menikmati sarapan roti segar, minyak zaitun, dan buah-buahan segar sambil menikmati pemandangan indahnya kebun zaitun dari teras bangunan sisa reruntuhan Istana Bizantium pada era Kerajaan Mamluk.

Haram Ash-Sharif, Yerussalem 

 
yerussalem
ini adalah Yerussalem


Kompleks bangunan yang dikelilingi tembok keemasan dan persegi panjang di bagian timur kota Yerussalem kuno. Bangunan ini terdiri dari tembok ratapan (The Dome of Rock) yang satu-satunya simbol yang diakui secara Internasional dan telah mendapat nominasi "Noble Sanctuary" yang merupakan situs ketiga paling suci bagi umat Islam. Bagi non-muslim yang ingin mengunjunginya, telah disediakan pintu lainnya yang terletak di balik pintu gerbang menghadap ke arah barat yang dijaga ketat oleh pihak keamanan. Di sini, Anda harus rela antri berjam-jam untuk masuk ke dalam bangunan yang terdiri dari keindahan bangunan mesjid Biru dan tembok ratapan (Qubat as-Sakhra) serta keindahan sisi dalam Masjidil Aqsa.

Deir Ghassaneh 

 
Deir Ghassaneh
Deir Ghassaneh-Palestina


Kota yang terletak di kawasan utara Kota Ramallah, Tepi Barat ini terdapat rumah-rumah kuno yang terbuat dari batu-batu. Rumah-rumah kuno ini dibangun pada abad ke 18 pada masa Dinasti Ottoman Palestina. Di setiap sudut rumah ini terdapat sumur-sumur tua untuk menyimpan air, minyak zaitun serta biji-bijian sebagai bekal persiapan ketika datangnya musim paceklik atau sedang dalam peperangan. Di sini, para pengunjung akan disajikan dengan berbagai khas makanan lokal setempat sambil berjalan santai di sore hari.